Peringati HUT Intelijen Polri ke-80, Sat Intelkam Polres Kuansing Gelar Gotong Royong Mushola dan Bagikan Alat Kebersihan - SUARA HATI PUBLIK

Jumat, 02 Januari 2026

Peringati HUT Intelijen Polri ke-80, Sat Intelkam Polres Kuansing Gelar Gotong Royong Mushola dan Bagikan Alat Kebersihan


Suara Hati Publik My.Id| KUANTANSINGINGI,

Dalam rangka memperingati Hari Jadi Intelijen Polri ke-80, Satuan Intelkam Polres Kuantan Singingi melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan mushola serta pembagian alat kebersihan kepada masyarakat, Sabtu (3/1/2026).


Kegiatan yang dimulai sekira pukul 08.00 WIB tersebut dilaksanakan di Mushola Al-Ikhlas Perumahan Cempaka Pandan Wangi, Kelurahan Sungai Jering, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kasat Intelkam Polres Kuansing AKP Syurfanaidi, S.H., serta diikuti oleh personel Sat Intelkam Polres Kuansing.


Personel Sat Intelkam Polres Kuansing bersama-sama membersihkan area dalam dan luar mushola sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap sarana ibadah masyarakat. Selain itu, Sat Intelkam Polres Kuansing juga menyerahkan bantuan berupa alat-alat kebersihan kepada pengurus Mushola Al-Ikhlas guna mendukung kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah.


Kapolres Kuantan Singingi AKBP R. Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., melalui Kasat Intelkam Polres Kuansing AKP Syurfanaidi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud nyata pengabdian dan kepedulian Intelijen Polri kepada masyarakat, sekaligus sebagai sarana mempererat silaturahmi antara Polri dan warga.


Peringatan Hari Jadi Intelijen Polri ke-80 menjadi momentum bagi seluruh personel untuk terus meningkatkan kepedulian sosial, menumbuhkan semangat kebersamaan, serta memperkuat sinergi dengan masyarakat dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif.


Kegiatan gotong royong dan pembagian alat kebersihan tersebut berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari pengurus mushola dan masyarakat sekitar yang mengapresiasi kehadiran dan kepedulian Polri di lingkungan mereka." Pungkas Kasat.


Sumber: Humas Polres Kuatan Singingi

Comments


EmoticonEmoticon